KKN-Tematik IPB University
KKN-Tematik merupakan bentuk pendidikan dengan cara memberikan pengalaman belajar kepada mahasiswa hidup di tengah masyarakat di luar kampus yang secara langsung bersama-sama masyarakat mengidentifikasi dan menangani masalah pertanian dalam arti luas, lingkungan serta masalah pembangunan lain. KKN-Tematik diharapkan dapat mengasah soft skill mahasiswa, dan menjadi wahana civitas akademika IPB dalam membantu memberikan solusi terhadap permasalahan di daerah.
ALASAN PILIHAN KKN-T KHUSUS
01 Pandemi Covid-19
Ketidakpastian berakhirnya masa pandemi Covid-19 di
berbagai wilayah di Indonesia
02 Aspek Keamanan dan Keselamatan
Aspek keamanan dampak Covid-19, tidak mungkin
dilaksanakan sesuai rencana secara normal
03 Konsep Pentahelix Model
Kolaborasi pembangunan daerah dengan pelibatan
pemerintah, masyarakat, perguruan tinggi, unsur lain
04 Kebutuhan Mahasiswa
Menjembatani kebutuhan mahasiswa yang akan lulus
tepat waktu (survey LPPM, 2020)
05 Pengamalan Tridharma
Kegiatan pengabdian dengan fokus penanganan dampak
dan pembuatan rencana program pemulihan pasca Covid-19
bersama mitra di domisili
Learning Outcome
01 Peduli dan Empati
Mahasiswa mempunyai rasa peduli dan empati
terhadap permasalahan yang dihadapi di
masyarakat
02 Merancang Program
Mahasiswa mampu mengidentifikasi,
merencanakan, melaksanakan dan mengevaluasi
program pemberdayaan masyarakat
03 Bekerjasama dan Komitmen
Mahasiswa mempunyai kepedulian dan komitmen
yang tinggi, terampil berkomunikasi, dan
bekerjasama antar profesi
04 Memperluas Jaringan
Mahasiswa mampu menginisiasi dan
mengembangkan jejaring kerjasama pemangku
kepentingan
KARAKTERISTIK KKN-T KHUSUS
